Selasa, 05 November 2019

MEMBUAT BLOG DENGAN BLOGGER


1.    Pengertian Blog

Blog/Web log merupakan aplikasi web yang di dalamnya berisi konten berupa tulisan-tulisan yang dikenal dengan istilah posting. Posting di blog bisa dilihat oleh khalayak luas menggunakan URL halaman web umum/internet.
Media blog pertama kali dipopulerkan oleh blogger.com yang dimiliki oleh Pyralabs sebelum akhirnya Pyralabs diakuisisi oleh Google.com sejak akhir tahun 2002. Akhirnya Google mengembangkan software ini menjadi lebih canggih dengan fitur yang makin beragam.
Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam, seperti tempat curhat online, catatan harian, media kampanye politik, hingga blog untuk korporat yang berisi program-program dari perusahaan. Sebagian blog hanya ditangani oleh satu blogger, tetapi sebagian lainnya oleh tim blogger.
Sebuah blog memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, seperti memanfaatkan fasilitas buku tamu dan kolom komentar yang memungkinkan pengunjung untuk meninggalkan komentar atas isi tulisan yang dipublikasikan.
Blog pada umumnya dikenal sebagai jurnal pribadi. Oleh karena itu, tidak ada batasan tentang apa yang akan ditulis di blog. Blog bisa digunakan untuk menulis segala hal mulai dari hewan piaraan, hobby, hingga isu-isu sosial dan politik.
Kini mayoritas blogger menggunakan layanan blogger yang populer, karena orang awam bisa membuat blog sendiri dengan mudah. Mereka cukup mengisikan data-data di form dan klak-klik sebentar. Hal ini tentu memudahkan orang yang buta tentang web dan pemograman sekaligus.
Di dalam blog, satu blog dengan blog yang lainnya bisa saling berhubungan membentuk blogosphere dengan memberi link satu sama lain. Penulis juga bisa menjalankan list blog yang sering dibacanya sehingga mendorong orang lain untuk melihat blog mereka juga atau disebut blogroll.
Blog sangat populer dalam dunia pendidikan. Mayoritas guru dan praktisi pendidikan menggunakan blog untuk mendukung kegiatan belajar mengajarnya. Ditinjau dari praktiknya, blog memang memiliki peran yang sangat penting dalam dunia pendidikan karena blog biasanya terkoneksi maka konektivitas dari blog ini bisa mendukung  pembentukan komunitas pembelajar.
Di manca negara, ada banyak universitas yang menggunakan media blog untuk membuat komunitas pembelajar. Begitu pula di Indonesia, mulai banyak universitas yang menggunakan blog untuk para dosen dan mahasiswanya. Sebagai contoh UGM yang menyediakan ugm.ac.id untuk para staf akademiknya.
Blog membantu siswa membantu siswa melihat bahwa bidang yang dipelajarinya bisa jadi berkaitan dengan bidang lain yang dipe;ajari orang lain. Blogging juga mendukung literasi digital karena siswa belajar untuk mengakses dan mengevaluasi berbagai resource online, kemudian merangkumnya dalam bentuk konten di blog nya. (Wahana Computer, 2013)

MEMBUAT BLOG DENGAN BLOGGER

1.     Pengertian Blog Blog/Web log merupakan aplikasi web yang di dalamnya berisi konten berupa tulisan-tulisan yang dikenal dengan...